Pj Gubernur Kaltim Dampingi Presiden RI Kunjungan Kerja ke Paser dan Berau

Nety     111x     Berita

PENAJAM - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Timur Akmal Malik mendampingi Presiden Republik Indonesia Joko Widodo melaksanakan kegiatan kunjungan kerjanya dari Helipad MBH Kawasan IKN menuju Kabupaten Paser dan Kabupaten Berau, Kamis (26/9/2024).

Menggunakan helikopter Super Puma TNI AU menuju Kabupaten Paser Presiden dan rombongan lepas landas tepat Pukul 07.19 Wita.

Rangkaian agenda Kunjungan Presiden RI akan berlangsung mulai pukul 08.20 Wita hingga estimasi pukul 10.20 Wita di Kabupaten Paser. Kemudian kembali ke IKN, dilanjutkan pada Pukul 11.15 Wita akan menuju Kabupaten Berau," ungkap Kepala Biro Administrasi Pimpinan (Adpim) Setda Provinsi Kaltim Hj Syarifah Alawiyah, Rabu (25/9/2024).

Rencananya di Kabupaten Paser Presiden akan mengunjungi SMK Negeri 1 Tanah Grogot, Komplek Pergudangan Tanah Grogot.
Kemudian di Kabupaten Berau Presiden akan mengunjungi Pasar Sanggam Adji Dilayas dan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Abdul Rivai Kabupaten Berau.

Setelah melaksanakan kunjungan kerjanya di Kabupaten Berau, Presiden akan kembali ke Jakarta.

Dalam lawatannya ke Kabupaten Paser dan Kabupaten Berau Presiden Republik Indonesia didampingi Penjabat (Pj) Gubernur Kaltim Akmal Malik, Plt Wakil Kepala Otorita IKN Raja Juli Antoni, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Pangdam VI Mulawarman Mayjen TNI Tri Budi Utomo dan Kapolda Kaltim Irjen Pol Nanang Avianto. (ayu/sul/ky/adpimprov kaltim)

Bagikan Postingan ini :
26