Pj Gubernur Kaltim Buka Rakernas IKAPTK Se-Indonesia Tahun 2024

Nety     279x     Berita

SAMARINDA - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kaltim Akmal Malik yang juga Ketua Umum Dewan Pengurus Nasional Ikatan Keluarga Alumni Pendidikan Tinggi Kepamongprajaan
(IKAPTK) membuka Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Dewan Pengurus Nasional IKAPTK Se-Indonesia Tahun 2024 di Odah Etam Samarinda, Minggu (2/6/2024).

Akmal Malik mengucapkan selamat datang kepada seluruh peserta Rakernas IKAPTK di Benua Etam Provinsi Kaltim, dengan harapan penyelenggaraan rakernas berjalan lancar dan menghasilkan formulasi dan rumusan untuk kemajuan program IKAPTK.

Akmal Malik menegaskan IKAPTK adalah wadah yang dibentuk untuk menampung dan membina para aparatur sipil negara yang memiliki spesifikasi kapasitas kepamongprajaan dalam penyelenggaraan pemerintahan baik di pusat maupun di daerah.

"Tema yang diangkat pada rakernas tahun ini, "Peran Pamong Praja dalam Mewujudkan Indonesia Emas 2045" sangat relevan dan strategis. Tahun 2045 akan menjadi momen penting bagi bangsa Indonesia, di mana kita akan merayakan 100 tahun kemerdekaan. Pada saat itu, kita bercita-cita untuk menjadi negara yang maju, sejahtera, dan berkeadilan. Untuk mewujudkan cita-cita tersebut, dibutuhkan kerja keras dan kontribusi nyata dari semua elemen bangsa, termasuk para pamong praja," papar Akmal Malik.

Sebagai pelayan publik, lanjut Akmal Malik, pamong praja harus mampu beradaptasi dengan perubahan zaman dan terus meningkatkan kapasitas serta kompetensi. Inovasi dalam pelayanan publik, transparansi, akuntabilitas, serta penggunaan teknologi informasi harus menjadi fokus utama dalam setiap langkah ke depan.

"Saya yakin, dengan semangat kebersamaan dan profesionalisme yang tinggi, para pamong praja mampu menjadi motor penggerak dalam mewujudkan Indonesia Emas 2045," ujarnya.

Selain itu, lanjut Akmal, rakernas ini bertujuan untuk konsolidasi dan evaluasi program kerja IKAPTK. Dan berharap bahwa Rakernas IKAPTK ini dapat menghasilkan rumusan-rumusan strategis dengan memperhatikan isu-isu strategis nasional yang dapat memperkuat peran dan kontribusi para alumni pendidikan tinggi kepamongprajaan dalam pembangunan nasional serta isu-isu strategis organisasi IKAPTK.

"Saya berpesan kepada seluruh alumni pendidikan tinggi kepamongprajaan yang ditempatkan dimanapun agar semakin solid, terus dapat bekerja sama dengan seluruh stakeholders serta bisa menunjukkan prestasi yang membanggakan. Pengabdian dan loyalitas itu harga mati," tegasnya.

Akmal Malik juga berharap IKAPTK dapat mengungkapkan ide-ide brilian, berinovasi dan berkreasi agar bisa melakukan lompatan cepat ke arah perubahan yang lebih baik. Sehingga dapat memajukan pemerintahan dan pelayanan kepada masyarakat.

"Terlebih saat ini IKN terus dilaksanakan pembangunannya di Kaltim. Ini merupakan sebuah lompatan bagi bangsa Indonesia untuk melakukan transformasi bangsa menuju Indonesia maju," kata Akmal Malik

Sekjen DPN IKAPTK Kuswanto melaporkan kegiatan Rakernas IKAPTK tahun ini adalah merupakan kegiatan rakernas kedua setelah rakernas pertama di Bogor pada tahun 2020. Kegiatan ini merupakan ajang untuk melaksanakan koordinasi, konsolidasi organisasi serta membahas isu-isu strategis organisasi serta mencari penyelesaian bersama terhadap permasalahan-permasalahan yang ditemukan dalam organisasi IKAPTK.

"Rakernas ini diharapkan dapat menghasilkan keputusan-keputusan penting organisasi untuk menjaga eksistensi organisasi ke depannya. Dan rakernas ini dimaksudkan untuk menjadi wahana bagi pengurus, baik di tingkat nasional maupun provinsi serta kabupaten kota untuk konsolidasi," tandasnya.

Tujuan pelaksanaan Rakernas IKAPTK lanjut Kuswanto adalah untuk memperkuat soliditas antara para pengurus IKAPTK, nasional, provinsi dan kabupaten kota, serta membahas isu strategis organisasi serta melakukan evaluasi pembahasan program kerja organisasi," kata Kuswanto.(mar/sul/ky/adpimprov kaltim)

Bagikan Postingan ini :
26